Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Paus Fransiskus Tiba di Indonesia, Berikut Jadwalnya Selama di Indonesia

Iklan

terkini

IKLAN

Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Paus Fransiskus Tiba di Indonesia, Berikut Jadwalnya Selama di Indonesia

, Tuesday, September 03, 2024 WIB Last Updated 2024-09-03T05:05:13Z
DUNIAOBERITA - Paus Fransiskus, Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik, tiba di Indonesia pada Selasa (3/9/2024). Pesawat yang membawa Paus Fransiskus mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, sekitar pukul 11.24 WIB. 

Menggunakan pesawat khusus ITA Airways yang berwarna biru dengan bendera Merah Putih, kedatangan Paus Fransiskus disambut oleh beberapa tokoh penting, termasuk Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Dewan Pertimbangan Presiden Gandi Sulistiyanto, serta Duta Besar Indonesia untuk Tahta Suci, Michael Trias Kuncahyono. 

Selain itu, Uskup Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, dan Ketua Panitia Kunjungan Apostolik Paus Fransiskus ke Indonesia, Ignasius Jonan, juga turut hadir untuk menyambut kedatangan Paus. 

Selama berada di Indonesia, Paus Fransiskus dijadwalkan akan mengunjungi beberapa tempat, termasuk Istana Kepresidenan, Kedutaan Besar Vatikan, Gereja Katedral, Masjid Istiqlal, serta Kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI). Paus juga akan memimpin misa di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Paus Fransiskus Tiba di Indonesia, Berikut Jadwalnya Selama di Indonesia

Ikuti saluran WhatsApp DUNIAOBERITA.COM

https://whatsapp.com/channel/0029VaR4VprG8l5G8u1QKt0S

Terkini

Topik Populer

Iklan