Kaesang Akan Meminta Hal Ini Jika Bertemu dengan Megawati

Iklan

terkini

IKLAN

Kaesang Akan Meminta Hal Ini Jika Bertemu dengan Megawati

, Wednesday, October 04, 2023 WIB Last Updated 2023-10-04T14:09:20Z
DUNIAOBERITA.COM - Ketum PSI Kaesang Pangarep masih menunggu jawaban dari PDIP terkait surat pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Kaesang menyebut partainya akan meminta nasehat kepada Presiden ke-5 RI tersebut.

"Kemarin ya udah diterima, tapi kan beliau masih di Malaysia kalau nggak salah menerima gelar itu, honoris causa ya itu, jadi kami masih menunggu. Balik lagi, apa yang akan kami lakukan di sana meminta nasehat, wejangan. Itu saja," kata Kaesang kepada wartawan di kantor Darwis Triadi School of Photography, Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (4/10/23).

Kaesang mengatakan dalam pertemuan itu belum membahas arah dukungan partai. Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini menyebut akan menunggu dahulu kepulangan Megawati dari Malaysia.

"Untuk sementara belum lah (bicara arah dukungan partai), tapi sekarang ingin meminta nasehat dan wejangan itu saja. Masih nunggu beliau pulang dulu dari Malaysia, baru nanti kita dapat jadwalnya," ungkap Kaesang.

Ia menangkap kesan positif dari PDIP terkait keinginan PSI bertemu dengan Megawati. Ia menyebut kedatangannya nanti mewakil partai bukan personal.

"Ya nasehat secara keseluruhan kan kita masih partai baru kita tanya ke yang jauh lebih senior. Minta nasehat untuk partai," ujarnya.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto sebelumnya mengatakan surat dari PSI terkait rencana pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri telah diterima. Komunikasi dengan PSI pun telah dilakukan jelang rencana pertemuan kedua partai tersebut.

Oleh : Red duniaoberita
Sumber: detiknews 
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kaesang Akan Meminta Hal Ini Jika Bertemu dengan Megawati

Ikuti saluran WhatsApp DUNIAOBERITA.COM

https://whatsapp.com/channel/0029VaR4VprG8l5G8u1QKt0S

Terkini

Topik Populer

Iklan