DUNIAOBERITA.COM - Kabar terkait Menteri Menkominfo Johnny G. Plate jadi menteri kelima dari pamerintahan Joko Widodo yang terlibat korupsi.
Diketahui bahwa Menkominfo, empat menteri lain terjadi dalam periode pertama dan kedua, yaitu Idrus Marham (Menteri Sosial), Imam Nahrawi (Menteri Pemuda dan Olahraga), Juliari Batubara (Menteri Sosial) dan Edhy Prabowo (Menteri Kelautan dan Perikanan).
Sebagaimana dilansir dari katadata, daftar menteri-menteri yang terjerat kasus korupsi era pemerintahan Joko Widodo (Jokowi). Siapa saja mereka?
Juliari Batubara
Juliari Batubara, bekas Menteri Sosial, terlibat kasus korupsi bantuan sosial (bansos) pandemi Covid-19. Politikus PDIP itu menerima suap Rp32,4 miliar dari para penyedia bansos.
Imam Nahrawi
Imam Nahrawi yang sempat menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) tersandung kasus suap bantuan pemerintah pada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) tahun anggaran 2018. Imam Nahrawi dinyatakan menerima suap sebesar Rp26,5 miliar.
Edhy Prabowo
Bekas Menteri Kelautan dan Perikanan ini terlibat dalam kasus suap pemberian izin budi daya lobster dan izin ekspor benih bening lobster (BBL).
Edhy didakwa menerima suap sebesar US$77 ribu atau sekira Rp1,12 miliar. Selain itu, dia juga juga menerima suap dalam bentuk pecahan rupiah, Rp24,62 miliar. Total uang yang diterima politikus Gerindra itu ditaksir mencapai Rp25,74 miliar.
Idrus Marham
Dilansir Katadata, Idrus Marham, bekas Menteri Sosial, divonis tiga tahun oleh Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). Dia diputus terlibat dalam korupsi pembangunan PLTU Mulut Tambang Riau 1 dan terbukti menerima suap Rp 2,25 miliar dari pemegang saham Blackgold Natural Resource Ltd Johannes Kotjo.