DUNIAOBERITA.COM - Kabar terkait sosok Capres Anies Baswedan mengatakan dirinya bingung dengan pihak-pihak yang ingin menjegalnya. Padahal menurut dia, jika berdasarkan hasil survei, dirinya selalu berada pada posisi ‘bontot’ alias terakhir
“Kalau memang percaya dengan hasil survei, ya gak usah pakai pakai jegal-menjegal, kira-kira gitu,” kata Anies seperti dilansir dari youtube channelnya, Jumat (26/05/23).
Dia kemudian menceritakan pengalamannya saat mengikuti Pilkada 2017, dimana saat itu dia dan Sandiaga Uno (wakil presiden) tidak pernah masuk dalam rangking 1 survei.
“Di Jakarta, waktu Pilkada DKI kita menemukan fenomena yang serupa, seingat saya belum pernah ada satu survei pun yang mengatakan kami nomor 1,” katanya.
“Semua bilang, kami Nomor 2 atau nomor 3, hampir semuanya bilang nomor 3 bahkan ada yang melakukan seminggu sebelum apa pilkada dari sebuah koran terkemuka sekali,” tambahnya.
Litbangnya koran itu kata Anies yang menyelenggarakan. Dimana litbang itu kata dia sampai sekarang sering mengumumkan (hasil surveinya).
“Dan dulu fatal betul kekeliruannya, semua belajar dari pengalaman itu. Urusan survei biarlah jurusan para surveyor dan lintbang-litbang itulah yang bertanggung jawabkan,” kata dia.
“Tapi bagian kita adalah mempertanggungjawabkan amanat kepada rakyat,” tutupnya.
Oleh : red duniaoberita
Sumber : Wartaekonomi