DUNIAOBERITA.COM Skip to main content

Posts

Warga Antre Sejak Subuh Demi Jadi Petugas Kebersihan, Berapa Gajinya?

Matahari pagi bahkan belum menunjukkan kegagahannya. Halaman Balai Kota DKI Jakarta sudah dipenuhi ratusan warga yang berdiri memegang map coklat berisi harapan. Dari pemuda lulusan SMA, mantan pekerja pabrik, hingga ibu rumah tangga, mereka datang sejak subuh demi satu tujuan yang sama, yaitu mencoba peruntungan mendapatkan pekerjaan dengan gaji UMK Jakarta Rp 5.300.000. Tak ada karpet merah, hanya lantai trotoar dan antrean panjang mengular. Pedagang minuman mulai berdatangan menjajakan dagangannya kepada para pencari kerja yang kehausan mengantre. Semangat para pelamar pun tak surut, meski prosedur tak selalu jelas dan laman pendaftaran online tak kunjung aktif. Warga DKI Jakarta memadati Balai Kota pada Rabu (23/4/2025) untuk melamar kerja sebagai PPSU, petugas damkar, kebersihan, hingga lingkungan. Mereka mengantre sejak pagi sambil membawa berkas lamaran sebagian bahkan mengisi formulir di trotoar dan taman sekitar lokasi. Warga DKI Jakarta memadati Balai Kota pada Rabu (23/4/202...

VIRAL Review Makanan Viral Haram, Tasyi Athasyia Tuai Pro-Kontra

Tasyi Athasyia kembali mencuri perhatian publik usai dirinya me-review makanan yang tengah viral. Melalui unggahannya di Instagram, Tasyi membagikan video dirinya tengah me-review balut, makanan yang belakangan viral di TikTok. Sekedar informasi, balut merupakan telur bebek atau ayam yang telah dierami lalu direbus atau dikukus. Setelah itu, balut siap untuk langsung disantap. Balut merupakan makanan jalanan yang berasal dari Filipina dan Vietnam. Namun, kini balut sudah dapat dibeli oleh masyarakat Indonesia melalui marketplace dengan kisaran harga Rp50 ribu hingga Rp100 ribu. Tentu saja sebagai seorang food vlogger Tasyi turut mereview makanan viral tersebut. Namun, saudara Tasya Farasya itu tidak memakannya, melainkan hanya melihat isi Balut. "Oke jadi nih tadinya mau makan nyobain balut. Katanya balut itu sejenis telur pindang. Tahu-tahunya, itu adalah telur yang sudah dieramin sampai udah mau hidup anaknya," ucap Tasyi Athasyia. "Ya terus dimakan, kenapa...

TEGAS! Wiranto Ungkap Respons Prabowo soal Usulan Purnawiran Ganti Wapres

Penasihat khusus Presiden bidang politik dan keamanan, Wiranto mengatakan Presiden Prabowo Subianto menghormati delapan poin tuntutan forum purnawirawan TNI. Hal tersebut disampaikan Wiranto usai menghadap Presiden Prabowo di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (24/4). Wiranto mengaku membahas beberapa poin tuntutan tersebut, antara lain permintaan kembali menganut naskah UUD 1945 yang asli, melakukan kocok ulang kabinet bagi menteri yang diduga korupsi, hingga mengusulkan pergantian Wakil Presiden Gibran Rakabuming ke MPR. "Memang saran itu disampaikan oleh Forum para Purnawirawan TNI, para jenderal, para kolonel, ya ditandatangani, disampaikan secara terbuka, betul kan? Terbuka, secara meluas, ya. Nah di sini tentunya presiden memang menghormati dan memahami pikiran-pikiran itu," kata Wiranto.  Wiranto mengatakan selaku kepala negara dan kepala pemerintahan, Prabowo tak dapat memberikan respons secara spontan atas usulan itu. Ia menyebut Prabowo perlu mempelajari...

Tambal Defisit APBN, Pemerintah Tambah Utang Rp 250 Triliun, Alasannya Tegas

Pemerintah menarik utang baru sebesar Rp 250 triliun sepanjang kuartal I 2025.  Dana ini digunakan untuk menutup defisit Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2025 sebesar Rp 104,2 triliun atau 0,43 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB).  Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menjelaskan, angka itu setara 40,6 persen dari total target pembiayaan APBN 2025 yang mencapai Rp 775,9 triliun.  “Realisasi pembiayaan tetap sesuai yang direncanakan atau on track, yaitu mencapai Rp 250 triliun atau 40,6 persen dari target,” kata Sri Mulyani dalam konferensi pers Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK), Kamis (24/4/2025). Realisasi pembiayaan terdiri dari pembiayaan utang sebesar Rp 270,4 triliun atau 34,8 persen dari target. Sementara pembiayaan non-utang tercatat negatif Rp 20,4 triliun.  Pembiayaan utang didominasi Surat Berharga Negara (SBN) neto sebesar Rp 282,6 triliun. Sedangkan pinjaman (neto) tercatat minus Rp 12,3 triliun.  “Pembiayaan uta...

TEGAS! Pihak Jokowi Ingin Mediasi dalam Kasus Dugaan Ijazah Palsu, Ini Alasannya

Sidang perdana kasus dugaan ijazah palsu Presiden RI-7 Joko Widodo (Jokowi) telah berlangsung di PN Solo pada Kamis, 24 April 2025. Namun, Jokowi tidak hadir karena berhalangan. Kehadirannya itu pun diwakili oleh kuasa hukumnya. Sementara itu, kuasa hukum Jokowi, Irpan menyampaikan pihaknya ingin melakukan mediasi. Menurutnya, mediasi membuka peluang bagi kedua pihak untuk mencapai kesepakatan tanpa melanjutkan ke pokok perkara. "Dalam mediasi tentu saja saya ingin mengetahui terlebih dahulu resume yang dibuat oleh pihak penggugat seperti apa tuntutannya kepada pihak tergugat," jelas Irpan. Adapun mediasi itu akhirnya disepakati oleh majelis hakim maupaun tergugat dan penggugat. Nantinya sidang mediasi akan digelar pada Rabu, 30 April 2025 pukul 10.00 WIB. Sidang mediasi tersebut akan dipimpin oleh mediator eksternal, yakni Prof. Adi Sulistiyono, Guru Besar Hukum Keperdataan dari Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo. (beritaheboh) 

Rismon Sianipar Tak Gentar Dipolisikan Terkait Ijazah Jokowi, Sebut Analisisnya Diakui Bareskrim Lantaran

Ahli digital forensik sekaligus alumni Universitas Gadjah Mada (UGM), Rismon Hasiholan Sianipar, masih bersikukuh menganggap ijazah Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) adalah palsu. Dia menegaskan analisisnya mengenai ijazah Jokowi bisa dipertanggungjawabkan. Meski dilaporkan kepada polisi terkait analisisnya, Rismon menegaskan dirinya tak gentar. Ia pun berjanji tak akan lari dari persoalan hukum ini. Bahkan, Rismon mengaku siap untuk dipanggil pihak kepolisian dalam kasus dugaan ijazah palsu Jokowi ini. "Saya sepanjang berpegang, berprinsip pada kebenaran ilmiah yang saya pegang dan tidak satu milimeter pun saya akan lari," kata Rismon dilansir Tribun Solo, Kamis (24/4/2025). Rismon menegaskan bahwa analisis ilmiahnya sudah teruji. Bahkan, ia mengklaim bahwa analisisnya juga telah diuji coba oleh pihak lain, termasuk oleh ahli forensik Bareskrim Polri. "Analisa ilmiah saya bisa dipertanggungjawabkan, bahkan diuji coba oleh orang lain, bahkan oleh ahli for...

Siswa SDN Bombana Sultra Diduga Keracunan MBG Usai Santap Ayam Busuk

Sejumlah siswa di SDN 33 Kasipute, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara, mengalami muntah-muntah diduga usai menyantap menu makan bergizi gratis (MBG). Dinas Kesehatan Bombana hal tersebut terjadi karena kualitas ayam dalam menu MBG itu tak bagus. Pihak dinas pun sudah mengambil sampel makanan tersebut untuk diperiksa. Kepala Dinas Kesehatan Bombana, Darwis mengatakan program MBG di Kabupaten Bombana telah berjalan selama tiga hari di tiga sekolah dasar dengan jumlah makanan untuk 1.043 orang "Ini hari ketiga, anak-anak ada yang muntah karena busuk itu ayamnya, maka kami ambil sampelnya, besok saya kirim ke BPOM," kata Darwis kepada CNNIndonesia.com, Rabu (23/4). Pendistribusian makanan tersebut, kata Darwis, ditangani oleh salah satu vendor untuk membagikan makanan MBG ke tiga sekolah dasar di Kabupaten Bone. "Hasilnya sementara kita susun laporannya yang akan kita laporkan kepada pimpinan nantinya. Hari ini menunya ayam kripik. Itulah yang busuk ayamnya,...