DUNIAOBERITA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara korps raport kenaikan pangkat sejumlah perwira tinggi (pati) Polri di Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Jumat (23/8/2024). Tercatat ada 12 pati Polri yang naik pangkat dari Brigjen atau jenderal bintang satu hingga Komjen atau jenderal bintang tiga. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, salah satu pati Polri yang naik pangkat yakni Kapolda Papua Mathius D Fakhiri dari Irjen menjadi Komjen. Mathius dianugerahi Kenaikan Pangkat Luar Biasa (KPLB). “Hari ini Kapolri memimpin upacara korps raport kenaikan pangkat sejumlah perwira tinggi (pati) Polri,” kata Trunoyudo. Berikut daftar pati Polri yang naik pangkat: Dari Irjen ke Komjen Komjen Pol Mathius D. Fakhiri, Jabatan Kapolda Papua (Penganugerahan KPLB) Dari Brigjen ke Irjen Irjen Pol Hadi Purnomo, Jabatan Pati Baintelkam Polri (Penugasan pada BIN) Dari Kombes ke Brigjen Brigjen Pol Budi Sajidi...
Berita Terbaru Indonesia