Kabar mengejutkan terkaiut seorang anggota polisi bernama Bripda Arif Gani tertembak senjata pelontar gas air mata atau flash ball oleh rekannya sesama anggota Polri. Dikabarkan bahwa korban terkena flash ball milik rekannya yakni Bripda MRW di Asrama Sekolah Polisi Negara Kepolisian Daerah Gorontalo, Jumat (16/9/2022) malam. Melansir ANTARA , Sabtu (17/9/2022), Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol Wahyu Tri Cahyono menjelaskan korban Bripda Arif mengalami luka cukup serius pada bagian kepala sebelah kiri bawah akibat kelalaian Bripda MRW yang bertugas di Bagian Pelayanan Umum SPN itu. "Saat ini (Bripda Arif) dalam perawatan di Rumah Sakit Aloei Saboe Kota Gorontalo," kata Wahyu Tri. Bripda Arid Gani dan Bripda MRW merupakan personel yang bertugas di SPN Polda Gorontalo. Kabid Humas mengatakan Kapolda Gorontalo telah memerintahkan Bidang Profesi dan Pengamanan serta Direktorat Reserse Kriminal Umum untuk memproses kasus tersebut dengan cepat dan memberikan sanksi tegas ses...
Berita Terbaru Indonesia