Kabar terbaru terkait almarhum mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof Dr Syafi'i Ma'arif atau Buya Syafi'i Ma'arif sewaktu hidup pernah berpesan kepada Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa ketika masih menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD). Dikabarkan bahwa ketika itu, Sabtu pagi (23/2/2019), Jenderal Andika menemui tokoh bangsa Buya Syafii Maarif untuk membahas sejumlah persoalan bangsa. Dalam keterangannya ketika itu, Buya Ma'arif mengungkap pertemuan dengan Jenderal Andika adalah bagian dari menyambung rasa dan pikiran untuk perbaikan bangsa. "Saya kira baik, positif ya. Bisa lebih dikembangkan lagi oleh pihak-pihak lain untuk kepentingan perbaikan bangsa," kata Buya waktu itu. Guru Besar Emeritus Universitas Negeri Yogyakarta itu juga berpesan kepada Jenderal Andika terkait kantor Koramil di kampungnya, Sumpurkudus, Sijunjung, Sumatera Barat (Sumbar) agar lebih diperhatikan dan diperbaiki. (duniaoberita/Riaubook)
Berita Terbaru Indonesia