Ada Beasiswa Luar Negeri Terbaru Tahun 2024

Iklan

terkini

IKLAN

Ada Beasiswa Luar Negeri Terbaru Tahun 2024

, Tuesday, April 23, 2024 WIB Last Updated 2024-04-23T02:49:01Z
DUNIAOBERITA - Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) membuka beasiswa targeted bagi yang ingin kuliah di Korea Selatan dan Tiongkok. Beasiswa LPDP ini terbuka untuk tiga kampus tujuan, yakni University of Science and Technology (UST) Korea Selatan, Northeastern University (NEU) Tiongkok, dan Central South University (CSU) Tiongkok.

Beasiswa UST di Korea Selatan merupakan pendanaan bersama antara LPDP dan kampus UST. Beasiswa NEU adalah pendanaan bersama antara Kemenkomarves, LPDP, NEU, dan Zhejiang Huayou Cobalt Co. Ltd. Sedangkan pendanaan beasiswa CSU berasal dari kerja sama antara Kemenkomarves, LPDP, CSU, dan GEM Co. Ltd.

LPDP menyediakan beasiswa jenjang magister dan doktor di UST dengan bidang spesifik seperti digital, energi terbarukan (renewable energy), ekonomi biru (blue economy), dan bioteknologi. Penerima beasiswa akan melakukan studi dengan durasi maksimal dua tahun untuk jenjang magister dan empat tahun untuk jenjang doktor.

Di NEU, LPDP menyediakan beasiswa bidang Metalurgi untuk lulusan S1 dari bidang metalurgi, kimia, pengolahan mineral, teknik mesin, teknik elektro, geologi, dan yang linier lainnya. 

Sedangkan di CSU, beasiswa tersedia untuk bidang Metalurgi dan Sains Material untuk lulusan S1 dari bidang Kimia, Teknik Kimia, Fisika, Material Sains, Teknik Material, Metalurgi, Teknik Pertambangan, Teknik Mesin, Teknik Industri, Teknik Produksi, Teknik Manufaktur, dan Teknik Geologi dan yang linier. Baik NEU maupun CSU, beasiswa ini hanya menyediakan untuk jenjang magister dengan durasi pendidikan maksimal tiga tahun.

Pendaftaran untuk beasiswa UST Korea dibuka dari 17 April 2024 hingga 6 Mei 2024. Persyaratan antara lain, pelamar harus WNI, terbuka untuk CPNS/PNS/TNI/Polri, memiliki IPK sesuai ketentuan, dan kemampuan bahasa Inggris dengan TOEFL iBT 79 atau IELTS 6. Informasi selengkapnya dapat dilihat di laman resmi LPDP.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ada Beasiswa Luar Negeri Terbaru Tahun 2024

Ikuti saluran WhatsApp DUNIAOBERITA.COM

https://whatsapp.com/channel/0029VaR4VprG8l5G8u1QKt0S

Terkini

Topik Populer

Iklan