Kabar terbaru terkait Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso atau yang akrab disapa Buwas mengaku bahwa sampai dengan saat ini Perum Bulog masih memiliki utang sebanyak Rp7 triliun.
Buwas mengatakan utang tersebut berkurang drastis yaitu sebanyak Rp25 triliun. Tadinya utang Bulog sebesar Rp32 triliun, warisan dari Dirut Bulog sebelumnya.
"Waktu saya masuk (Bulog) punya utang Rp 32 triliun dan kerugian 1,7 triliun waktu masuk jadi dirut, tapi semua karena penugasan tidak apa-apa, utang Bulog sekarang tinggal Rp 7 triliun," kata Budi di Kantor Perum Bulog, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, dikutip duniaoberita dari Kompas, Jumat (03/03/23).
Tak hanya itu, Buwas mengatakan, Bulog selama dipimpinnya tercatat menerima 68 penghargaan dari hasil kerja.
"Saya bukan cari penghargaan cari pengakuan tapi saya ini harus bisa membuktikan ini tapi hasil kerja tim," ujarnya.
Budi juga mengatakan, Bulog tidak mengalami kerugian dan tercatat mengalami keuntungan kecil pada 2021 lalu sebesar Rp 267 miliar.
"Sekarang mulai 2021 keuntungan mulai ada walaupun kecil tapi kerugian sudah tidak ada, keuntungan 2021 Rp 267 miliar," tuturnya.