Usai Diperiksa Polisi, Begini Status Pemilik Usaha Masakan Padang Berbahan Daging Babi Skip to main content

Usai Diperiksa Polisi, Begini Status Pemilik Usaha Masakan Padang Berbahan Daging Babi

Kabar terbaru terkait pemilik usaha masakan Padang berbahan daging babi yang viral di media sosial, tidak ditahan. Kepolisian belum menemukan adanya unsur pidana dalam kasus ini.

“Iya betul (belum ada unsur pidana). Jadi nanti kita ke tahap lebih lanjut lah,” ujar Kapolsek Kelapa Gading, Kompol Vokky Sagala, kepada wartawan usai pemeriksaan Sergio, Jumat (10/6/2022).

Dikabarkan bahwa Vikky mengatakan saat kasus masakan Padang berbahan daging babi masih dalam tahap penyelidikan. Pemilik saat ini juga berstatus sebagai saksi.

“Kan baru hari dimintai keterangan, jadi kami masih melakukan penyelidikan,” katanya.

Usai pemeriksaan hari ini, Sergio diperbolehkan pulang. Terkait apakah Sergio diwajibkan lapor, Vokky menjawab, “sementara ini belum."

Usai menjalani pemeriksaan, Sergio menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat.

“Saya pribadi mewakili brand sebelumnya yang disebut Babiambo yang pernah beroperasi selama beberapa bulan, ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya buat teman-teman atau saudara-saudara saya yang merasa terganggu,” ujar Sergio.

Sergio menyatakan tidak berniat untuk melecehkan kelompok atau tradisi tertentu terkait usaha kulinernya itu. Dia mengaku hanya ingin berbisnis.

“Mungkin saya dilihat seperti melecehkan, tapi sama sekali tidak. Jadi pure saya hanya mencoba usaha. Bukan maksud saya buat menghina siapa pun,” ucapnya. (duniaoberita/pantau)

Foto : Hasil Tangkapan Layar/Kompas