Kabar terbaru terkait Rudy Salim sudah dikenal sebagai pengusaha kaya raya yang berbisnis bersama beberapa artis lain yang sama kaya rayanya.
Dikabarkan bahwa bahwa meksipun begitu, Rudy Salim tidak mau disebut-sebut dengan julukan crazy rich seperti pengusaha kaya raya lainnya.
Foto : Tangkapan LayarDirinya ternyata tidak mau disamakan dengan orang yang dijuluki crazy rich tapi malah terseret kasus hukum.
"Wah, saya bukan crazy rich, lah," katanya pada Jumat, 11 Maret 2022 saat sedang berada di Showroom Prestige Motorcars, Pluit, dilansir dari MataMata.
Menurut rekan Raffi Ahmad yang sama-sama menjadi pemilik RANS Cilegon FC itu, orang yang berjuluk crazy rich biasanya berujung pada kasus kriminal.
"Kebanyakan yang crazy rich itu ujung-ujungnya malah kayak enggak beres, ya," tambahnya menegaskan keadaan yang kini tengah terjadi.
Rizky Billar yang sedang duduk di sampingnya merasa terkejut dengan pernyataan yang keluar dari mulut Rudy Salim tersebut.
Dirinya bahkan mengancam akan melaporkan perkataanya kepada Raffi Ahmad karena telah merendahkan julukan crazy rich.
"Waduh, saya bilang Raffi Ahmad, ya," katanya meledek sembari bercanda dan senyum-senyum sendiri.
Namun, Rudy Salim malah berkelit menyebut jika dirinya sangat menghormati Raffi Ahmad yang statusnya bukan lagi crazy rich, namun sudah di atasnya.
"Kalau dia kan sultan, Raffi bos saya itu," ucapnya tidak bermaksud menyamakan Raffi Ahmad dengan Sultan Hassanal Bolkiah, sultan yang asli. (HOPS)