SBY dan Prabowo Saling Hormat di Unhan, Bicarakan 2024? Skip to main content

SBY dan Prabowo Saling Hormat di Unhan, Bicarakan 2024?

Kabar terbaru terkait mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudoyono (SBY) bertemu dengan menteri pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto saat menghadiri pengukuhan Terawan Agus Putranto sebagai profesor kehormatan ilmu pertahanan bidang kedokteran militer pada Fakultas Manajemen Pertahanan Unhan Sentul, Jawa Barat.

Dikabarkan bahwa wakil ketua Umum (Waketum) DPP Partai Gerindra, Habiburokman menduga kedua tokoh tersebut menyinggung dinamika politik di Tanah Air belakangan ini. Apalagi, kata dia, Pemilu 2024 sudah semakin dekat.

Namun untuk mengonfirmasi soal hal ini, Habiburokman mengaku tak punya keberanian untuk memastikan kepada Prabowo Subianto secara langsung.

“Kita tafsirkan (saja) kalau 2 tokoh besar, sama-sama partai besar bertemu masa hanya ngomong soal hobi, naik kuda, atau main drum band, ya nggak gitu juga,” kata Habiburokman di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (13/1/2022).

Anggota Komisi III DPR itu menyambut positif pertemuan antara kedua tokoh nasional tersebut. Apalagi, SBY maupun Prabowo merupakan sahabat yang sudah terjalin sejak lama.

“Mereka teman sejak perwira remaja, kemudian sama-sama berkarir di militer, sama-sama masuk di politik. Banyak sekali kerja sama di berbagai Pilkada, Pemilu. Teman, sahabat yang bagus sekali, gak ada masalah,” pungkasnya.

Source : haluanmerdeka