Akhirnya Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil segera dibuka. Presiden Joko Widodo, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo mengumumkan bakal memperbanyak kuota Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), khusus untuk tenaga teknis.
“Ini sesuai dengan arahan Presiden, agar memperbanyak tenaga teknis yang bisa langsung terjun ke masyarakat dalam rangka mengurangi ASN yang melaksanakan tugas administrasi,” tegas Tjahjo di Jakarta, Rabu (24/03/2021).
“Untuk jabatan teknis antara lain pranata komputer, polisi kehutanan, dan pengawas benih tanaman. Dan bagi pemerintah kabupaten dan kota, alokasi terbanyak untuk jabatan guru, tenaga kesehatan, dan jabatan teknis,” tambahnya.